Rabu, 06 April 2022

KIDZILLA The Park Sawangan Bikin Anak Gak Mau Pulang!!

Bahayaaa!!!! Ada Playground deket rumah yang lokasinya hanya 7 menit saja. Anak kami selama pandemi gak pernah keluar rumah. Nah berhubung sekarang beberapa playground sudah terbuka untuk umum. Jadilah saya berencana akan mengajak anak bermain di Kidzilla The Park Sawangan Mall.

Sabtu, 2 April 2022 Sayangnya suami saya harus lembur kerja. Jadilah kami ke Mall The Park Sawangan hanya dengan orang tua saya dan anak kami. Minus paksu yang harus kejar setoran karena banyak file yang menumpuk dikantornya.

Siang itu, keadaan di Mall tidak terlalu ramai. jadi masih agak lenggang lah ya, Makanya saya pun tidak terlalu khawatir ajak anak untuk bermain di mall. Tapi sebelum bermain, kami harus makan siang dulu. Sedangkan una, anak kami sudah makan terlebih dahulu di rumah.

Sedihnya lagi saat kami makan siang, anak saya pun sudah tidak sabar ingin segera bermain di Kidzilla. Sedari tadi saat melewati area Kidzilla, anak kami sudah meronta-ronta untuk memaksa kami masuk ke dalamnya.

Saya pun sempat melarangnya karena aki dan enin belum kelar makan. Berhubung anak kami sudah menangis dan tantrumnya mulai keluar. Jadilah eninnya terpaksa tidak menghabiskan makanannya. Walhasil kami mengikuti apa yang diinginkan anak kami.


HARGA TIKET MASUK

Sebelum memasuki wahana permainan, kami sempat antri dengan kondisi anak kami yang menangis ingin cepat-cepat masuk ke dalam Kidzilla. 

Disana saya membayar tiket masuk Rp. 70.000/jam + Gratis satu orang pendamping. Untuk pendamping kedua, ketiga dan selanjutnya ada tambahan biaya lagi sebesar Rp. 10.000/orang. Semua pembayaran di atas dapat menggunakan debit card, credit card dan cash. 

Jika moms ingin mengajak anak bermain sepuasnya bisa membayar tiket masuk dengan biaya sebesar Rp. 90.000/hari + Gratis satu orang pendamping. Dengan biaya pendamping tambahan juga sama dikenakan biaya Rp. 10.000/orang.

Bagi anak atau pendamping yang tidak membawa kaos kaki, wajib membeli kaos kaki terlebih dahulu yah. Untuk harga kaos kaki sepasanganya di Kidzilla dikenakan biaya Rp. 10.000 sepasang. 

Berhubung kami semua tidak membawa kaos kaki. Walhasil harus membeli kaos kaki sebanyak 4 pasang Rp. 40.000. Pembayarannya pun harus tunai yah. Tidak bisa menggunakan debit card atau credit card.

Untuk lokernya pun ada biaya depositnya dan harus bayar secara tunai pula, Deposit loker sebesar Rp. 30.000. Ternyata di dekat area Kidzilla ada ruang tunggunya. Tau gitu aki gak perlu bayar masuk yah. Tapi karena sudah terlanjur bayar, Jadi yasudahlah. Aki malah asik nunggu di ruang tunggu sembari jagain tas karena gak mau masuk ke dalam Kidzilla.


WAHANA BOLA

Saat memasuki area wahana bola, anak-anak disuguhkan dengan pemandangan mobil damkar yang dilengkapi dengan 2 kursi. Tak hanya itu saja, ada pula mini wall climbing yang bisa dimainkan oleh anak yang berusia di atas 3 tahun.

Anak kami lebih memilih main perosotan. Terdapat 4 perosotan yang bisa dimainkan oleh anak-anak. Sayangnya anak kami sempat merasa takut karena memang perosotannya terbilang tinggi jika anak umur 1 tahun 9 bulan harus merosot sendirian.

Sedangkan kebanyakan yang bermain perosotan anak di atas 3 tahun. Seharusnya sih bisa ditemani eninnya. Tapi eninnya tidak mau karena ribet bawa tas, sedangkan saya sedang hamil 8 bulan. Jadi gak mungkin harus menemani anak saya bermain perosotan.

Setelah berhasil meluncur 2 kali, anak kami lebih memilih untuk menaiki Gurita, Semangka dan 3 pijakan kubus. Selain itu, ada pula rainbow stairs yang dimana anak kami malah lebih memilih mau bermain di kolong rainbow stairs (-___-").

Permainan ini mengajarkan keseimbangan anak saat berada dipijakan teratas karena Gurita dan Semangka ini berada di atas bola. Sehingga saat anak berdiri di atasnya, Maka Gurita dan Semangka akan bergoyang mengikuti arah tubuh si anak.

Selanjutnya ada permainan Fun Ball yang lebih cocok dimainkan untuk anak di atas usia 3 tahun. Permainan ini dapat melatih untuk bergerak lebih fokus dan lebih cepat dengan cara membawa bola naik ke atas, lalu masukkan bola ke dalam lubang tembakan. Setelah itu, arahkan tembakan ke arah lawan bermain. 

Berhubung anak kami masih belum paham permainan tersebut. Jadi saya lebih mengarahkan anak kami untuk bermain menaiki tangga dan pijakan bundar untuk memanjat. Sayangnya anak kami lebih mengerti naik tangga ketimbang memanjat. Ada pula seluncur dimana anak bisa merosot disana. Tapi sayangnya seluncurnya keset. Jadi agak susah turunnya ahahaha...

Ada pula mini wall climbing yang bisa dimainkan anak berusia 3 tahun ke atas. Tapi setelah saya lihat hanya sedikit anak yang tertarik bermain disana. Mungkin ada permainan lain kali ya yang membuat si anak tidak terlalu memilih permainan mini wall climbing.

Selain wahana permainan, di Kidzilla juga ada edutainment nya loh. Ada beberapa balok dengan gambar hewan dan pada bagian belakang tiap balok kecil tersebut terdapat tulisan nama hewan seperti di gambar. Tidak hanya bahasa Indonesia saja, melainkan terdapat bahasa inggris dan juga bahasa mandarin.

Ada juga spin wheel yang merupakan permainan edukasi yang dapat melatih motorik anak agar berkembang dengan baik dan mendorong imajinasi anak.



GEAR STATION
Sebenarnya nama lokasi sebelhanya bukan gear station ya. Itu sih, iseng saja saya yang kasih nama buat subtitle di blog ini. Hehehehe....

Una sudah bosan bermain di wahana bola dan akhirnya pindah lokasi ke area sebelahnya. Permainan ini ada banyak sekali pilihannya seperti mini bus yang berisikan tumpukan buku yang dimana anak dapat membaca buku di dalamnya.

Sayangnya di area mini bus yang berwarna merah tidak ada satupun anak yang bermain disana. Mungkin kebanyakan anak lebih memilih permainan yang memacu adrenaline ketimbang membaca buku.

Selain itu ada juga mini perosotan yang dapat dimainkan anak yang berusia di bawah 2 tahun. Akan tetapi, perosotannya tidak terlalu kencang meluncurnya. Jadi agak keset saat anak akan meluncur disana.

Bagi anak yang suka sekali bermain bom bom car, Kidzilla juga menyediakan permainan tersebut. Ada peraturannya untuk anak bisa bermain di dalamnya yaitu tinggi anak minimal 90 cm dan maksimal 130cm. Kenapa begitu?

Karena saat akan bermain bom bom car, anak pun harus paham menginjak gas yang berada di bagian kaki kanannya. Sehingga mobil yang dimainkan dapat berjalan dengan baik. Selain itu, tidak ada rem. jadi orang tua harus bisa memberikan instruksi kepada anak sebelum mulai permainan bom bom car.

Gear Station

BomBom Car F1


Biasanya lego berserakan di meja dan anak bisa menyusun lego di atas meja. Kali ini berbeda dengan playground lainnya. Anak-anak dapat menempelkan lego pada dinding. Semua lego dapat di tempel sesuai keinginan anak.

Permainan lego pun dapat melatih imajinasi anak dan membuat anak jauh lebih kalem ketimbang harus berlarian kesana kemari. Selain lego pun, ada pula permainan balok yang bisa dimainkan oleh anak.

Balo tersebut berukuran besar dan tak perlu khawatir bagi anak yang sedang memainkannya karena balok terbeut berupa kubus yang sedikit empuk. Jadi tidak akan membahayakan anak saat sedang bermain. Balok tersebut beraneka warna dan membuat anak tertarik untuk menyusunnya satu persatu.


Lego Time

Permainan Susun Balok

Sebenarnya anak kami bukannya tidak tertarik dengan lego ataupun susun balok. Melainkan ada banyak permainan yang sedapatnya una mainkan. Pertama yang una lihat saat berada di lokasi Gear Station yaitu Super Market.

Di dalam lokasi Super MArket ini terdapat kompor kayu dan laci yang berisikan piring, sendok, garpu, pisau, aneka buah dan aneka sayuran. Una sangat tertarik bermain di area kompor kayu sampai tangannya terjepit saat akan menutup kompornya. Hahahaha...

Bagi orang tua harus tetap di pantau ya agar anak aman saat bermain. Untunglah langsung ketawan saat tangannya terjepit. Padahal sudah di kasih tau jangan terus-terusan buka tutup kompornya tar kejepit. Eeehh bener aja kejepit. Hahahahaa...


Super Market


Sekian sudah una bermain di Kidzilla. Walaupun sempat ada drama menangis karena masih mau bermain. Mungkin next time bakalan beli tiket sepuasnya biar tidak ada drama menangis saat bermain di Kidzilla.

Sabar ya una...Nanti kalau umurnya sudah di atas 2 tahun boleh deh main sepuasnya. Soalnya una kan harus tidur siang dan banyak istirahat biar gak kecapean.

Terima kasih sudah membaca artikel ini. Semoga bisa jadi referensi buat ayah dan bunda saat mengajak anaknya bermain yaaa.

Cheers,
6 Apr 2022



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Yuk ah komen daripada cuma sebarin Spam

Copyright 2012 Dian Juarsa. Diberdayakan oleh Blogger.